Warga Dedamar Bintang Mengeluh Sejak 2016 Jalan Rambat Beton Jamur Kukup Tak Kunjung Usai

18 Juli 2018
 Takengon | Indonesia Berkibar News  - Warga yang berkebun di daerah Jamur Lukup  desa Persiapan Hakim Dedamar kecamatan Bintang kabupaten Aceh Tengah mengeluh. Pasalnya ruas jalan rambat beton menuju kebun mereka tersebut yang dibangun sejak tahun 2016 hingga sekarang (2018) tersebut  tak kunjung rampung dikerjakan padahal terlihat material masih menumpuk di lokasi,  Selasa (17-07-2018).

Hal ini disampaikan Sabardi salah seorang warga yang berkebun di Jamur Lukup desa Persiapan Hakim Dedamar. Sabardi mengeluh dan sangat menyayangkan kinerja pemerintahan Aparatur desa Persiapan Hakim Dedamar itu.

Jalan rambat beton ini dibagun mengunakan Dana Desa tahun anggran 2016 dan hingga saat ini jalan rambat beton dengan panjang ruas 30 meter dan lebar satu meter  itu, belum selesai di bangun, sesuai rencana awal panjang ruas jalan tersebut lebih kurang 150 meter dan akan dilaksanakan secara bertahap. Namun untuk tahap awal saja belum siap hampir 4 tahun bagaimana jalan ke lahan produksi warga jamur lukup tersebut bisa bagus, terang, Sabar.

Sabardi dan khususnya warga yang berkebun didaerah tersebut berharap   jalan rambat Beton ini bisa di selesaikan, karena warga yang berkebun di lokasi (Jamur Lukup-Red) ini merasa kesulitan melintasi jalan tersebut, terlebih saat musim hujan jalan ini licin dan sering kami terjatuh saat membawa hasil kebun kami utuk belanja kebutuhan kehidupan kami. Ungkap Sabardi

Sabardi mewakili warga desanya berharap kepada Reje Kampung (Kepala Desa-Red) beserta Perangkat Aparatu pemerintahan Desa persiapan Hakim Dedamar terbuka kepada masyarakat terkait pembagunan yang ada di desa mereka utuk kemajuan masyarakat desa Persiapan Hakim Dedamar ini.

Sabardi juga menyayangkan matrial yang mubajir dan sangat sia sia apa bila tidak di pakai karena sebhagian matrial seperi batu kerikir dan pasir utuk pembangun jalan rambat beton yang ada di curi orang orang karena tidak di jaga dan terbengkalai begitu saja. Pungkasnya.

Hingga berita ini diturunkan pihak media, belum berhasil mengkonfirmasi reje Kampung Dedamar Hakim. ( Tim)