Bupati Sergai H Soekirman Lantik 46 Pejabat

9 Juli 2019
Sei Rampah | Indonesia Berkibar News -Bupati Serdang Bedagai (sergai) Ir H Soekirman, mengambil sumpah jabatan sekaligus melantik 2 Pejabat Tinggi Pratama, 26 jabatan administrator dan 18 jabatan pengawas di Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Pemkab Sergai).

Pelantikan  di Aula Sultan Serdang,Selasa (09-07-2019) dihadiri Wakil Bupati H Darma Wijaya, Sekdakab Drs Hadi Winarno MM, para Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD.

Bupati menegaskan bahwa mutasi dan rotasi yang dilakukan bukan sekedar formalitas pendistribusian jabatan, melainkan sebagai sarana penguatan, pengembangan dan pemberdayaan potensi diri dalam upaya peningkatan kompetensi aparatur agar tercapainya sumber daya yang handal dan profesional.

“Penunjukan saudara dalam menduduki jabatan ini, benar-benar ditentukan berdasarkan kemampuan dan prestasi yang dicapai. Untuk itu tanggung jawab yang diberikan ini jangan sampai disia-siakan dan salah gunakan. Apalagi sampai mengecewakan pemerintah dan masyarakat,” harap Bupati.

Adapun 2 Pejabat Tinggi Pratama yang dilantik berdasarkan SK Bupati Sergai Nomor 670118.33/Tahun 2019 yakni Kepala Dinas Pariwisata, Budaya dan Olahraga (Parbudpora) Sergau, Sudarno S.Sos, dan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Sergai, Johan Sinaga SE, MAP.

Bupati Sergai H Soekirman melantik 18 pejabat pengawas di lingkungan Dinas Kesehatan Sergai berdasarkan SK Bupati Sergai Nomor 672118.BBITahun 2019, di antaraya dr. Fitri Oktavia P sebagai Kepala UPT Puskesmas Dolok Merawan, dr Teuku Kesuma Putra sebagai Kepala UPT Puskesmas Melati, dr Fanni Ludwina sebagai Kepala UPT Puskesmas Silinda, drg Rina Manunung sebagai Kepala UPT Puskesmas Dolok Masihul

"Pelantikan pejabat administrator sesuai dengan SK Bupati Sergai Nomor  671/133/Tahun 2019, ada sebanyak 26 orang, di antaranya Sofyan Sun S.Sos sebagai Kabag Pengadaan Barang dan Jasa Setdakab Sergai, Anianto SPd MSi sebagai Kabag Kesra Setdakab Sergai, Dra Syahniati Lubis sebagai Sekretanis Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Mhd Facthil Isa, S.STP sebagai Sekretanis Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Drs Benny Saragih MM sebagai Camat Perbaungan, Sudiyono S Kom sebagai Kabid Penyelenggaraan E-Government," paparnya.fit)