Bupati Bener Meriah Terima Kunjungan Ketua MPIG-JKGA

2 Juli 2019

Bener Meriah | Indonesia Berkibar News - Bupati Bener Meriah Abuya Tgk. H. Sarkawi menerima kunjungan Ketua Masyarakat Perlindungan Indikasi Geografis Jeruk Keprok Gayo Aceh (MPIG-JKGA) Pak Wiknyo di ruang kerja Bupati, Selasa(02-07-2019).

Dalam kunjungan tersebut Pak Wiknyo menyampaikan harapan kepada Bupati Bener Meriah Tgk. H. Sarkawi, Jeruk Keprok Gayo diharapkan bisa menjadi salah satu tanaman tumpang sari dengan kopi sehingga bisa membantu untuk menompang ekonomi rakyat Bener Meriah terlebih Indikasi Geografis (IG) Jeruk Keprok Gayo sudah diluncurkan oleh Kementerian Hukum dan HAM RI di Jakarta pada tahun 2016,kata  Wiknyo.

Dalam pertemuan tersebut Pak Winyo juga menuturkan pengalamannya yang juga merupakan mantan penyuluh pertanian di Kab. Aceh Tengah tersebut, bahwa budidaya jeruk keprok gayo tidak memberi pengaruh negatif terhadap hasil produksi kopi sehingga aman untuk dibudidayakan oleh petani kita, kata Pak Wiknyo.

Sementara Bupati Bener Meriah Tgk. H. Sarkawi sangat mengapresiasi dan menyambut baik usulan pak Wiknyo tersebut.

Pertemuan tersebut juga di hadiri oleh Kabag. Humas Wahidi, S.Pd. MM. serta Kasubag Protokoler Setdakab Bener Meriah Syahrian, S.STP.(erwin)