Ketua DPRD Sumatera Utara Baskami Ginting Kunjungi Kabupaten Nias Selatan

20 Juli 2020

Nias Selatan | Indonesia Berkibar News - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumatera Utara, Drs. Baskami Ginting bersama Anggota DPRD dari Daerah Pimilihan (Dapil) Sumatera Utara VIII (kedelapan), Budieli Laia,S.Pd., Megawati Zebua, Thomas Dachi,SH, Pdt. Berkat Kurniawan Laoli, Edward Zega dan Tukari Talunohi, melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Nias Selatan, Senin (20-07-2020). 

Kunjungan kerja Ketua dan Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara disambut baik oleh Bupati Nias Selatan, Dr. Hilarius Duha,SH.,MH., bersama Ketua DPRD, Elisati Halawa,ST., Kapolres Nias Selatan, AKBP Arke Furman Ambat,S.I.K., sejumlah Anggota DPRD, Sekretaris Daerah, Ir. Ikhtiar Duha,MM., Staf Ahli Bupati, Asisten, dan Kepala OPD Lingkup Pemerintah Kabupaten Nias Selatan.

Dalam pertemuan yang berlangsung di Rumah Dinas Bupati Nias Selatan, Jalan Pancasila No. 1 Telukdalam, Hilarius Duha mengucapkan terima kasih atas kunjungan Ketua DPRD Provinsi Sumtera Utara. “Pemerintah Kabupaten Nias Selatan sangat menyambut baik kedatangan Ketua DPRD Provinsi Sumatera Utara untuk melihat keadaan Nias Selatan dari jarak dekat,” ucap Hilarius Duha yang akrab disapa HD. 

Pada saat itu, HD menyampaikan bahwa bantuan paket bahan pangan dan bantuan langsung tunai dari Provinsi Sumatera Utara telah disalurkan kepada penerima secara proporsional. “Tentu dalam penyaluran bantuan ini telah dilaksanakan secara maksimal, meskipun kondisi wilayah Kabupaten Nias Selatan seperti di daerah kepulauan sedikit mengalami kesulitan karena faktor geografis,” sebut HD. 

 Kedatangan Ketua dan Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara tersebut merupakan bentuk pengawasan atas penyaluran bantuan paket bahan pangan dan bantuan langsung tunai dari Provinsi Sumatera Utara di seluruh Kabupaten/Kota se-Provinsi Sumatera Utara termasuk Kabupaten Nias Selatan. 

Baskami Ginting mengatakan pendemi Covid-19 merupakan bencana non alam yang tidak dikehendaki oleh siapapun, maka diharapkan dalam pendistribusian bantuan dari Provinsi Sumatera Utara agar disalurkan dengan baik dan tepat pada sasarannya. “DRPD Provinsi Sumatera Utara menjalankan fungsi pengawasan agar pendistribusian bantuan dapat terminimalisir dari berbagai kendala sehingga bentuan tersebut sampai kepada penerima,” ujar Ginting. 

Menanggapi sambutan yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Nias Selatan, Ginting mengatakan sangat merasa senang, sehingga disampaikannya akan mendoakan Kabupaten Nias Selatan agar tetap jaya. 

Untuk menghindari pandemi Covid-19 tetap diterapkan standar protokol kesehatan yakni cuci tangan, pengukuran suhu tubuh, pakai masker, dan jaga jarak (sosial distancing). (Mesiana Bu’ulolo)