Gubernur Dukung Program Penanganan COVID-19 Di Kota Padangsidimpuan

9 Oktober 2020

Padangsidimpuan | Indonesia Berkibar News - Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi mendukung segala macam program dalam penanganan COVID-19 di Kota Padangsidimpuan. 

Demikian yang disampaikan Gubernur Sumatera Utara, melalui Wali Kota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution, Jumat (09-10-2020). 

Kata Wali Kota Padangsidimpuan Irsan Efendi, pemerintah provinsi sangat mendukung program pemerintah Kota Padangsidimpuan, terbukti dengan memberikan bantuan APD untuk membantu program penanganan COVID-19 lebih baik.

Dalam pertemuan tersebut, gubernur juga mengingatkan untuk selalu semangat, tidak hanya di daerah saja yang seperti itu, ampir seluruh negeri.

“Atas nama rakyat Kota Padangsidimpuan, dan Pemerintah Kota Padangsidimpuan mengucapkan terimakasih dan sangat mengapresiasi Gubernur dalam hal perhatiannya terhadap penanganan pandemi virus ini yang ada di Kota Padangsidimpuan," ucap Irsan. 

Adapun yang diserahkan Gubernur, seperti, 500 botol hand sanitizer,  500 rapid test dan 280 baju hazmat.

Semua bantuan yang diterima nantinya, dimaksudkan untuk mendukung dalam menekan angka penyebaran COVID-19. Kami akan distribusikan di pusat pelayanan kesehatan, yang memang sangat membutuhkan APD ini, ungkapnya.(marwan/torong)