Kanit Binmas Aipda Tarmadi Rahanto dan Bhabinkamtibmas Brigadir.J.A.Siregar Polsek Pangkalan Susu Jadikan Police Goes to School untuk Berikan Motivasi pada Pelajar

25 Mei 2023

 


Pangkalan Susu | Indonesia Berkibar News - Police Goes to School merupakan sebuah program gagasan Polri untuk memberikan kegiatan pendidikan di sekolah oleh anggota Polri melalui  metode sosialisasi, ceramah, seminar, dan metode lainnya. Police Goes to School juga dilaksanakan sebagai upaya memupuk kedekatan antara Polri dengan masyarakat khusunya para pelajar.

Kapolsek Pangkalan Susu Akp.AKP Zul Iskandar Ginting, SH. Melalui Kanit Binmas Aipda Tarmadi Rahanto dan Bhabinkamtibmas Brigadir J. A.Siregar,"Polsek, Pangkalan Susu,melaksanakan kegiatan Police Goes to School di SD,Negeri 050772 Jln.Pembangunan,Lingk.Vlll,Kelurahan Beras Basah,Kecamatan Pangkalan   Susu,"Kamis (25/05/2023),Jam 08.00 wib.

Kanit Binmas Aipda Tarmadi Mengatakan kepada media Indonesia Berkibar News bahwa kegiatan Police Goes to School akan rutin dilaksanakan sebagai upaya memberikan semangat dan dukungan moril kepada para pelajar untuk tetap semangat dalam menggapai cita-cita.


Police goes to School ini menjadi sarana kami dalam upaya memberikan motivasi kepada para adik-adik pelajar untuk selalu giat dalam  belajar yang merupakan hal penting dalam upaya menggapai cita-cita", ujar Tarmadi."Kami harap, dengan upaya ini mampu  menumbuhkan motivasi dan semangat kepada adik-adik dalam belajar dan mewujudkan calon penerus bangsa yang unggul".

Lanjut Kanit Binmas Tarmadi mengatakan bagi yang memiliki HP Android, gunakan HP tersebut dengan baik dan jangan mengikuti trend-trend yang negatif, "dan jangan sekali-sekali dan ikut-ikutan menghisap lem kambing, " Karena sangat  berbahaya bagi kesehatan tubuh dan dapat merusak perkembang otak."Hindari tindakan kekerasan dan perkelahian sama teman,Tutupnya.(ERI)