Bupati Humbahas Buka Rakor Gugus Tugas KLA

5 Juni 2024

 


Doloksanggul | Indonesia Berkibar News - Bupati Humbang Hasundutan diwakili Plh. Sekretaris Daerah (Sekda) Jaulim Simanullang membuka secara resmi Rapat Koordinasi Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak (KLA) di Ruang Rapat Perkantoran Bukit Inspirasi Doloksanggul, Rabu(05/06/2024).

Dalam sambutan tertulis Bupati Humbang Hasundutan yang dibacakan Plh. Sekretaris Daerah (Sekda) Jaulim Simanullang menyampaikan agar semua stakeholder/ gugus tugas berkomitmen dan bersinergi dalam memenuhi hak-hak anak serta perlindungan terhadap anak.

Gugus Tugas mengkoordinasikan rencana aksi sinkronisasi, mobilisasi, fasilitasi, sosialisasi, edukasi, pemantauan dan pelaporan perwujudan dan penyelenggaraan Kabupaten Layak Anak.

Rapat koordinasi yang dilaksanakan hari ini adalah untuk melakukan koordinasi kelembagaan dan 5 (lima) klaster hak anak antara lain; Kalaster hak sipil dan kebebasan, klaster lingkungan dan pengasuhan alternatif, klaster kesehatan dasar dan kesejahteraan, klaster pendidikan, pemanfaatan waktu dan kegiatan budaya serta klaster perlindungan khusus anak.

Sementara itu, Kadis PMDP2A Maradu Napitupulu dalam paparannya meyampaikan bahwa tujuan penyelenggaraan Kabupaten Layak Anak (KLA) adalah meningkatkan upaya pemenuhan hak anak dan perlindungan khusus anak dan peningkatan sinergitas dan kolaborasi semua pihak, masyarakat, dunia usaha dalam menyelenggarakan Kabupaten Layak Anak.

Pembicara pada kegiatan ini Dosen fakultas ilmu sosial UINSU, sekaligus sebagai Tim independen Assesor nasional evaluasi KLA M. Jailani, S.Sos, MA dan PLT. Kabid pemenuhan hak anak dan peningkatan kualitas keluarga, dinas pemberdayaan perempuan, perlindungan anak dan keluarga berencana provinsi Sumatra Utara Drg. Syawalini Fitri Sinaga.

Adapun peserta rapat pada kegiatan ini adalah Forkopimda, OPD terkait, PKK, Sada Ahmo, kemenag dan lainnya. (diskominfo/samuel  lg)