Afif Minta Pemko Medan Bangun Infrastruktur Dan pertumbuhan Ekonomi Harus Bersamaan

22 September 2019
Medan | Indonesia Berkibar News - Ketua Fraksi Nasional Demokrat (NasDem) DPRD Medan Afif Abdillah SE minta seluruh stakholder dapat bersinergi menggalakkan geliat perekonomian di kota Medan. Pertumbuhan ekonomi yang sehat sangat dibutuhkan guna peningkatan roda perekonomian bagi kesejahteraan masyarakat.

“Kita berharap, Pemko Medan dalam membangun infrastruktur dan pertumbuhan ekonomi harus bersamaan. Untuk itu, segala kebutuhan pelaku usaha patut diperhatikan dan diberi kemudahan,” ujar Afif Abdillah  kepada wartawan, Minggu (22-09-2019).

Menurut Afif, masalah pertumbuhan ekonomi di tingkat dasar harus menjadi perhatian serius Pemko Medan. Maka, kepada seluruh para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang ada di Medan harus dilindungi dan dilakukan pembinaan.

“Kita dorong Pemko Medan agar dapat memberikan kemudahan segala urusan. Kita juga berharap ada Perda sebagai payung hukum pembinaan para pelaku usaha. Tujuannya, pelaku UMKM dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi kerakyatan di kota Medan,” harap putra sulung mantan Walikota Medan Drs Abdillah itu.

Bukan itu saja, Afif juga kurang setuju jika ada pelaku usaha dan perusahaan di Medan lantas mengesampingkan tenaga kerja dari Medan. Untuk itu, perlu ada Perda untuk menjamin dan melindungi tenaga kerja bagi warga kota Medan yang prioritas.

Sedangkan pembangunan terkait infrastruktur di kota Medan, Afif minta agar pelaksanaannya lebih terarah dan prioritas sesuai kebutuhan. Begitu juga setiap laporan masyarakat tentang kerusakan infrastruktur harus cepat dilayani dan ditindaklanjuti.

Afif menilai, masih banyak kondisi infrastruktur yang masih tergolong bagus namun dilakukan pengerjaan. Sementara, banyak yang lebih prioritas. “Seharusnya lebih baik diarahkan ke titik titik yang lebih membutuhkan. Ke depan kita harapkan penggunaan anggaran dapat lebih tepat sasaran,” tandasnya. (torong/zul)