Camat Kisaran Timur & Sei Dadap Kerja Sama Merujuk Kasiadi Penderita Benjolan Di Dada Ke RSU HAMS

22 Maret 2020


Kisaran | Indonesia Berkibar News - Mengetahui salah seorang warga yang mengontrak rumah di jalan Langsat, Kelurahan Sentang, Kecamatan Kota Kisaran Timur bernama Kasiadi menderita benjolan besar di dadanya merupakan penduduk Desa Sei Kamah Baru, Irwandi SE selaku Camat Kota Kisaran Timur langsung berkordinasi dengan Camat Sei Dadap Amiruddin Marpaung SH dan Puskesmas setempat untuk membawa korban ke RSU H. Abdul Manan Simatupang (HAMS) Kisaran, Minggu (22-03-2020).

Begitu tahu bahwa Kasiadi merupakan penduduk Desa Sei Kamah Baru, saya langsung berkordinasi dengan Kepala Puskesmas Mutiara dan Camat Sei Dadap untuk merujuknya ke RSU HAMS Kisaran untuk mendapatkan perawatan dan pelayanan yang intensive, ujar Irwandi SE Camat Kota Kisaran Timur.

Dikatakannya, Kasiadi sebelumnya diketahui mengontrak rumah di jalan Langsat Kelurahan Sentang, Kecamatan Kota Kisaran Timur dan melakukan pengobatan terapi di dekat rumah kontrakannya itu. Sehingga begitu mendapat informasi mengenai adanya warga yang menderita benjolan besar di dada di wilayah Kecamatan Kota Kisaran Timur, Irwandi langsung menjenguk dan melihat kondisinya serta mengkoordinasikannya dengan pihak Puskesmas dan Camat Sei Dadap.

Kemudian Irwandi juga memberikan motivasi kepada Kasiadi untuk tetap semangat serta jangan menyerah dengan penyakit yang dideritanya serta meminta kepada keluarga dapat terus menemani dan mensuport Kasiadi agar tetap semangat dan lekas sembuh.

Salah seorang keluarga Kasiadi yang ditemui wartawan mengucapan terima kasih kepada Camat dan seluruh masyarakat yang telah membantu untuk kesembuhan Kasiadi. Kami tidak dapat membalas bantuan dan kebaikan bapak dan ibu, kami hanya bisa mengucapkan terima kasih dan menyerahkan semuanya kepada Allah SWT, ujar keluarga Kasiadi.(yd)