Apresiasi Pengguna VAS, Forest Interative Berbagi Keberkahan Iduladha

31 Juli 2020
Cirebon | Indonesia Berkibar News - termasuk salah satu pengguna VAS tertinggi di tanah air. Sebagai bentuk apresiasi, Forest Interactive selaku penyedia layanan konten VAS berbagi keberkahan Iduladha dengan melakukan kurban di Kabupaten tersebut, Jumat (31-07-2020).

Layanan Value Added Service (VAS) mungkin terdengar asing di telinga masyarakat ibu kota. Tapi, tidak demikian di daerah. Layanan ini masih mendapat tempat di hati masyarakat di tengah melimpahnya informasi baik dari media sosial maupun mesin pencari.

Terbukti Fitcar (Fitri Carlina) Challenge, Program Asik (instagram: @program_asik) yang merupakan kolaborasi antara Forest Interactive dengan Telkomsel, mendapat sambutan luar biasa dari masyarakat. Khusus Jawa Barat, peserta terbanyak berasal dari Cirebon, Cianjur, dan Cileungsi. Fitcar Challenge tahun ini juga dimenangkan oleh warga Cirebon. Sementara itu, berdasarkan data Forest Interactive, pelanggan aktif VAS Forest Interactive se-Indonesia hingga saat ini tercatat mencapai 646.730.

Karena latar belakang itulah, sebagai bentuk apresiasi, Forest Interactive berbagi kebahagiaan Iduladha dengan warga Cirebon. Di wilayah tersebut, perusahaan penyedia layanan VAS dan RBT ini melakukan kurban sapi di salah satu pondok pesantren tertua di Jawa Barat, Pondok Pesantren Babakan Ciwaringin, Cirebon. “Kami memilih berkurban di ponpes ini selain sebagai bentuk terima kasih kepada warga Cirebon, juga karena memiliki kedekatan sejak lama. Lokasinya juga berada di sekitar penduduk yang kurang mampu,” ujar co-founder Forest Interactive Indonesia Sharon Maurenn.

Tahun ini, Forest Interactive juga berkurban di masjid yang berlokasi di kantor mereka, Studio Pengembangan dan Kreatif. Tepatnya, Masjid Jami’atul Mu’minin, Desa Cigelereng, Kota Bandung. Kurban di Cirebon dilaksanakan usai salat Iduladha, Jumat (31-07-2020). Sementara di Bandung sehari setelahnya, Sabtu (01-08-2020). Sharon berharap perusahaan yang hadir di Indonesia sejak 2012 tersebut dapat melakukan kurban di lebih banyak tempat di tanah air tahun depan.

Tak ingin melewatkan momentum, Forest Interactive memanfaatkan kesempatan berkurban di Cirebon untuk menyapa para pengguna VAS. Khususnya, pemenang Fitcar Challenge, Andre Pangestu Dzikri. Selama mengikuti kompetisi ini, pria yang sejak lama mengagumi penyanyi dangdut, Fitri Carlina, tersebut telah berkreasi hingga mampu menghasilkan 26 video kreatif seputar artis idolanya. Ia lantas mengunggah video itu melalui akun Instagram-nya.

Andre mengaku amat menikmati program ini. Alasannya, program tersebut mendorongnya untuk selalu berkreasi mengasah kreativitas. “Hampir semua konten video yang saya buat idenya bersumber dari konten berlangganan Fitcar,” ujarnya. Sebagai bentuk apresiasi, ia berhak mendapatkan iPhone 11.

Kontributor Terbesar
Sesuai namanya, VAS merupakan layanan nilai tambah yang diberikan oleh operator seluler di luar layanan utama mereka seperti telepon dan SMS. Bentuknya bisa berupa konten informasi dan hiburan. Pengguna telepon seluler dapat menikmati konten VAS dengan cara berlangganan.

Selanjutnya, operator akan secara rutin mengirimkan SMS/MMS berisi konten sesuai pilihan. Hingga saat ini VAS masih menjadi salah satu kontributor terbesar penghasilan operator selain percakapan telepon, SMS, dan internet.

Untuk menyediakan konten tersebut, operator seluler bekerja sama dengan mitra, salah satunya Forest Interactive. Adapun operator seluler yang bekerjasama dengan Forest Interactive yaitu Telkomsel, XL Axiata, Smartfren, Indosat, dan Tri. Fitri Carlina dan Baby Shima adalah salah satu contoh konten VAS yang sedang dipromosikan oleh Forest Interactive bersama Telkomsel. Konten lainnya, Zona Bola, Jadi Superman, Dangdut Asoy, Klinik Asmara, Curhat Artis Dangdut, Curhat Artis Pop, Jeng Kepo, Rumah Games, hingga Atur Uang. Sementara yukmobi.com adalah salah satu portal utama Forest Interactive.

Sharon memastikan konten VAS Forest Interactive bakal makin berwarna tahun depan. “Kami akan terus mengembangkan layanan VAS dan menggandeng lebih banyak konten provider seperti manajemen artis, label rekaman hingga konten kreator,” pungkasnya.(rel)