BUMD Tuah Sekata Expos Kinerja dan Pelayanan Sesuai Arahan Bupati Pelalawan

25 Mei 2021

 

Pangkalan Kerinci | Indonesia Berkibar News -Sesuai dengan arahan Bupati Kabupaten Pelalawan, Riau, yang mengharapkan agar Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Tuah Sekata dapat lebih meningkatkan kinerja dan pelayanan yang prima kepada warga masyarakat. 

Hal ini disampaikan Direktur Utama (Dirut) BUMD Tuah Sekata Kabupaten Pelalawan Tengku Efrisyah Putra yang sering dipanggil Tengku Putra ini, kepada awak media, saat mengelar konferensi pers di Media Centre Kantor Bupati Pelalawan, Selasa (25/05/2021).

Dijelaskannya lagi, dengan adanya perbaikan pelayanan maupun kinerja seluruh karyawan niscaya BUMD Tuah Sekata, dapat meningkatkan Pendapatan asli Daerah (PAD) dari sektor listrik.

"Kita diberi target dalam Rancangan Pembangunan jangka Panjang dan Menengah (RPJMD) yang saat ini dalam pembahasan akibat adanya pergeseran kebutuhan pembangunan, sebesar Rp 5 Miliar," ujarnya.

Selain itu, kata Dirut yang juga merupakan seorang pengusaha muda di Kabupaten Pelalawan ini menjelaskan bahwa pelayanan prima merupakan semboyan dan harapan Bupati kepada BUMD Tuah Sekata.

"Banyaknya keluhan atas pelayanan yang kurang prima ini, kita berencana akan melakukan assesmen dan rotasi jabatan dalam bukan Juni ini," ungkapnya dia lagi.

Masih kata Tengku Putra ini lagi, bahwa dalam penentuan jabatan tersebut pihaknya bekerjasama dengan pihak ketiga untuk melakukan assessment terhadap personal yang ada. 

"Ini dilakukan sebagai langkah untuk menempatkan orang-orang yang dinilai tepat untuk menduduki posisi sesuai dengan kemampuan yang dimiliki dan ini juga sudah kita bahas bersama dengan Dewan Pengawas (Dewas) serta Bagian Ekonomi Sektetariat Daerah Kabupaten (Setdakab) Pelalawan," jelasnya.

Untuk itu Ia sangat mengharapkan bantuan dan saran informasi baik dari warga masyarakat dan juga wartawan bila ada sesuatu hal yang kurang baik dalam pelayanan maupun kinerja petugas listrik.

"Saat ini BUMD kita mendapat prediket baik dari Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Riau yakni dalam pelayanan dan menejemen daministrasi dan konflik dan ini akan kita tingkatkan pada masa akan datang," katanya mengakhiri. (ton/torong)