Diduga PT Adei Plantations Babat Hutan Perkepungan Sialang, Warga Masyarakat Persukuan Melayu Pelalawan, Resah

16 Oktober 2024

 


Pangkalan Kerinci| Indonesia Berkibar News -Ninik mamak persukuan Melayu, Desa Batang Nilo Kecil, Kecamatan Pelalawan, Riau, resah diakibatkan hancurnya Hutan Sialang (Kepung Sialang) milik masyarakat yang diduga dilakukan Perusahaan Perkebunan Kelapa Sawit, PT Adei Plantations.

Menurut warga masyarakat, lahan Kepung Sialang yang sebelumnya mencapai luasan sekitar 7,2 Ha, namun sekarang yang tertinggal hanya 1,8 Ha.

"Habis ditumbang oleh perusahaan dan dijadikan kebun sawit, padahal Kepung Sialang itu sangat berguna bagi kehidupan kami,"ujar Ibrahim (68) yang diberi kuasa oleh persukuan Melayu untuk mengurusnya

Lebih lanjut Ibrahim yang sering dipanggil Nantan, menyampaikan bahwa lahan Kepung Sialang itu, sudah merupakan komitmen warga dan desa untuk tetap dipertahankan keberadaannya mengingat pohon Sialang merupakan tempat berkembang biaknya lebah madu.

"Dengan tidak adanya lagi pohon Sialang tentunya penghasilan warga dari madu lebah jadi sirna. Nah ini yang buat kami resah,"ungkapnya lagi.

Nantan juga menjelaskan bahwa perusakan lahan Kepung Sialang oleh perusahaan PT Adei Plantations tidak ada musyawarah dengan warga yang diwakili oleh persukuan Melayu.

"Tidak ada musyawarah, mereka main hajar dan babat saja pakai alat berat, katanya mereka mendapat surat dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pelalawan,"jelasnya dengan wajah yang terlihat marah.

Ketika pihak Perusahaan Perkebunan PT Adei Plantations, Adi Nugroho dikonfirmasi tim media melalui sambungan chat WhatsApp (WA) menyebutkan bahwa pihaknya telah mendapat surat dari Bagian Tata Pemerintahan (Kabag Tapem) Sekretariat Daerah Kabupaten (Setdakab) Pelalawan.

"Tapi udah ada putusan penyelesaian final dari kabag tapem, dan ini info dari pak Erwan langsung bang,"sebut Adi Nugroho.

Melihat kondisi yang tidak jelas tersebut, tim media mencoba menghubungi Erwan sebagai Humas dari PT Adei Plantations melalui sambungan WA dan Chat, hanya menjawab singkat.

"Walaikum salam bang, komunikasi samo pak adi dulu bang, lagi ngurus anak lagi berobat sakit,"jawabnya.

Untuk diketahui lahan Kepung Sialang merupakan suatu lahan hutan yang berisi tanaman pohon Sialang dan merupakan pohon tempat berkembang biaknya lebah madu.

Disetiap desa di Pelalawan, khusus Riau, hutan Kepung Sialang harus dijaga kelestarian dan itu merupakan amanah dari para Ninik mamak. (kocu/ton)